Selamat Datang....Tuhan Memberkatimu...

Selamat Datang di Blog Rehobot Community
Kami berharap Bro en Sis akan mendapatkan banyak berkat dari tulisan-tulisan artikel rohani, kesehatan, psikologi, dan lain sebagainya yang ditulis oleh admin dan rekan-rekan. teman, sahabat inter-denominasi dan ataupun dari para pembaca Buletin Rehobot Community.
Blog ini memfasilitasi publikasi : 1. Berbagai kumpulan Firman Tuhan, 2. Link video Ibadah Raya GBIS Bukit Karmel - Jl. Kebayoran Lama Raya, Jakarta Selatan dan Pos PI GBIS Bukit Karmel - Bumi Serpong Damai 3. Link video konten SenengnyangoFi 4. Dokumentasi foto-foto 5. Link Audio Firman Tuhan yang bisa Anda dengarkan setiap saat - Klik langsung dengarkan

Dengan rendah hati Blog Rehobot Community ini dapat menjadi berkat dan sumber inspirasi dan Referensi firman Tuhan/ Renungan bagi para sahabat terkasih Umat Tuhan yang rindu mengeksplorasi kebenaran demi kebenaran firman Tuhan serta menambah wawasan melalui kesaksian ataupun pengalaman hidup orang lain yang diberkati. Dan sebagai modifikasi informasi, juga dilampirkan cuplikan video singkat saat firman Tuhan disampaikan. Kami ucapkan terima kasih...

Bila Anda ingin memberikan ide / saran / masukan pada kami mengenai blog Rehobot Community, Anda dapat mengirim e-mail ke : rehobot.comm@gmail.com

Tampilkan postingan dengan label berserah. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label berserah. Tampilkan semua postingan

Minggu, September 03, 2023

BERDOSA & BERDOA

Ibadah Raya GBIS BK - Minggu, 3 September 2023

Shalom, selamat pagi seluruh jemaat yang berbahagia.

Tanpa terasa kita sudah memasuki bulan yang kesembilan, dan tidak lama lagi kita akan memasuki bulan hari Natal. Mari kita mempersiapkan diri kita menjadi lebih baik walau dunia saat ini sedang tidak baik baik saja.

Dengan kondisi polusi di Jakarta sedang tidak baik, jadi siapkanlah masker kemanapun anda pergi saat ini, dengan kondisi cuaca yang tidak menentu. Biarlah Allah selalu menyertai kita selalu.

Saya ada 2 hal penting pada pagi hari ini yang perlu kita lakukan.

Mungkin ada di antara kita yang merasa, "aku tidak bisa lepas dari masa lalu saya."

Mari kita buka firman Tuhan di kitab Injil Yohanes 8 : 1-11

  1. (Yoh 8:1) tetapi Yesus pergi ke bukit Zaitun.
  2. (Yoh 8:2) Pagi-pagi benar Ia berada lagi di Bait Allah, dan seluruh rakyat datang kepada-Nya. Ia duduk dan mengajar mereka.
  3. (Yoh 8:3) Maka ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi membawa kepada-Nya seorang perempuan yang kedapatan berbuat zinah.
  4. (Yoh 8:4) Mereka menempatkan perempuan itu di tengah-tengah lalu berkata kepada Yesus: "Rabi, perempuan ini tertangkap basah ketika ia sedang berbuat zinah.
  5. (Yoh 8:5) Musa dalam hukum Taurat memerintahkan kita untuk melempari perempuan-perempuan yang demikian. Apakah pendapat-Mu tentang hal itu?"
  6. (Yoh 8:6) Mereka mengatakan hal itu untuk mencobai Dia, supaya mereka memperoleh sesuatu untuk menyalahkan-Nya. Tetapi Yesus membungkuk lalu menulis dengan jari-Nya di tanah.
  7. (Yoh 8:7) Dan ketika mereka terus-menerus bertanya kepada-Nya, Iapun bangkit berdiri lalu berkata kepada mereka: "Barangsiapa di antara kamu tidak berdosa, hendaklah ia yang pertama melemparkan batu kepada perempuan itu."
  8. (Yoh 8:8) Lalu Ia membungkuk pula dan menulis di tanah.
  9. (Yoh 8:9) Tetapi setelah mereka mendengar perkataan itu, pergilah mereka seorang demi seorang, mulai dari yang tertua. Akhirnya tinggallah Yesus seorang diri dengan perempuan itu yang tetap di tempatnya.
  10. (Yoh 8:10) Lalu Yesus bangkit berdiri dan berkata kepadanya: "Hai perempuan, di manakah mereka? Tidak adakah seorang yang menghukum engkau?"
  11. (Yoh 8:11) Jawabnya: "Tidak ada, Tuhan." Lalu kata Yesus: "Akupun tidak menghukum engkau. Pergilah, dan jangan berbuat dosa lagi mulai dari sekarang."

Tema firman Tuhan pada pagi hari ini, "Berdosa dan Berdoa."

Doa itu adalah nafas hidup kita, kita berbicara selalu kepada Tuhan setiap saat, tetapi di satu sisi mungkin kita merasa kita berdosa sehingga tidak dapat berdoa.

Walau kita berdosa sekalipun, hendaklah kita tetap berdoa kepada Tuhan.

Jangan memilih sikap tidak berdoa walau kita berdosa sekalipun malah membuat kita semakin jauh dari Tuhan, apakah ini yang diinginkan Tuhan!?

Dalam ayat perikop di atas, dicatat peristiwa seorang perempuan yang ditangkap karena berzinah.

Saat kita sedang berdosa dan memang kondisi kita saat ini berada dalam kedagingan, memang terasa sulit untuk tetap dapat berdoa, untuk mengakui segala dosa dan kesalahan yang kita perbuat.

Lalu tindakan apa yang harus kita lakukan agar kita sebagai manusia yang berdosa supaya kita dapat berdoa?

Perhatikan dalam pembacaan kita di Yohanes 8 : 3

(Yoh 8:3) Maka ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi membawa kepada-Nya seorang perempuan yang kedapatan berbuat zinah.

Kata BERDOSA dan BERDOA secara tulisan ada terlihat perbedaan, BERDOSA untuk bisa BERDOA, kata 'S' harus dihilangkan, dibuang akronim 'S' untuk DOSA harus dibuang.

Memang tidak mudah merobek/ membuang/ menghilangkan dosa yang pernah kita lakukan, harus dilakukan dengan sekuat tenaga dan segenap hati untuk mengakui dosa-dosa kita dihadapan Tuhan untuk beroleh pengampunan, sehingga menjadi manusia yang BERDOA setiap saat kepada Tuhan dan Tuhan mengabulkan doa kita.

Tindakan pertama  - kata 'S' yang pertama adalah : SERAHKAN DOSA kita kepada Tuhan, seperti perempuan yang berbuat zinah DISERAHKAN kepada Tuhan Yesus.

I Yohanes 1 : 9

(1Yoh 1:9) Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan.

MENGAKU dan MENYERAHKAN DOSA kita itu memang tidak gampang, maka kita terus belajar menjadi pelaku yang berserah kepada Tuhan. SERAHKAN pada Tuhan.

Tindakan yang kedua - kata 'S' yang kedua : STOP berbuat dosa lagi, Yohanes 8 : 11

(Yoh 8:11) Jawabnya: "Tidak ada, Tuhan." Lalu kata Yesus: "Akupun tidak menghukum engkau. Pergilah, dan jangan berbuat dosa lagi mulai dari sekarang."

Tuhan sudah berkata pada kita untuk STOP tidak berdosa lagi, jadi kalau masih melakukan dosa lagi, resiko akan ditanggung sendiri!!

Kita buka I Yohanes 3 : 9

(1Yoh 3:9) Setiap orang yang lahir dari Allah, tidak berbuat dosa lagi; sebab benih ilahi tetap ada di dalam dia dan ia tidak dapat berbuat dosa, karena ia lahir dari Allah.

Setiap orang yang lahir dari Allah - ketika seseorang menerima Tuhan Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamat, tidak dapat berbuat dosa kembali!! 

I Korintus 15 : 34 

(1Kor 15:34) Sadarlah kembali sebaik-baiknya dan jangan berbuat dosa lagi! Ada di antara kamu yang tidak mengenal Allah. Hal ini kukatakan, supaya kamu merasa malu.

Teguran bagi umat Tuhan yang masih berbuat dosa, padahal mengaku mengenal Allah tetapi kenyataannya tidak mengenal Allah dengan tindakannya yang masih berbuat dosa terus menerus. Oleh karena itu STOP berbuat dosa kembali.

'S'  yang ketiga adalah SEKARANG! 

Semuanya harus dilakukan saat ini juga, tidak ditunda-tunda lagi!!

(Yoh 8:11) Jawabnya: "Tidak ada, Tuhan." Lalu kata Yesus: "Akupun tidak menghukum engkau. Pergilah, dan jangan berbuat dosa lagi mulai dari sekarang."

Bila terus menunda pertobatan, ingat, kalau masih ada waktu, kalau masih ada umur panjang untuk kita bisa bertobat.

Roma 8 : 1

(Rom 8:1) Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus.

Kalau SEKARANG kita tidak melakukan dosa lagi, untuk menghindarkan kita dari penghukuman yang bagi orang yang tidak ada di dalam Kristus Yesus.

Mari kita hidup baru di dalam Tuhan, Kuasa DarahNya menjadikan kita baru!!





Preacher : Pdt. Dr. Martin Lukas Winarto, MA, M.Th, D.Min, D.Ed.

Written by : ssr

Korespondensi : AA

Senin, Agustus 08, 2022

Yesus Bangun & Bertindak

Ibadah Raya GBIS BK - Minggu, 7 Agustus 2022

Lukas 8 : 22 - 25, "22 Pada suatu hari Yesus naik ke dalam perahu bersama-sama dengan murid-murid-Nya, dan Ia berkata kepada mereka: "Marilah kita bertolak ke seberang danau." Lalu bertolaklah mereka.

23

Dan ketika mereka sedang berlayar, Yesus tertidur. Sekonyong-konyong turunlah taufan ke danau, sehingga perahu itu kemasukan air dan mereka berada dalam bahaya.

24

Maka datanglah murid-murid-Nya membangunkan Dia, katanya: "Guru, Guru, kita binasa!" Ia pun bangun, lalu menghardik angin dan air yang mengamuk itu. Dan angin dan air itu pun reda dan danau itu menjadi teduh.

25

Lalu kata-Nya kepada mereka: "Di manakah kepercayaanmu?" Maka takutlah mereka dan heran, lalu berkata seorang kepada yang lain: "Siapa gerangan orang ini, sehingga Ia memberi perintah kepada angin dan air dan mereka taat kepada-Nya?"


    Tuhan akan selalu dekat dengan kita dan bersama sama dengan kita. Dia bukan hanya Allah yang duduk di tahta, melainkan Dia adalah Allah yang turun dari tahta dan bertindak. Dia bangun dan bertindak dalam kehidupan kita untuk melakukan kehendakNya.

Banyak orang hari-hari ini dalam bahaya dan tidak memiliki kepastian, seolah-olah tidak ada jalan keluar, tertutup.

    

    Tetapi bagi kita orang percaya, bahwa Yesus ini Tuhan Allah yang akan bangun dan bertindak menolong kita umatNya. Dalam ayat perikop di atas di Kitab Lukas, Tuhan Yesus bangun dan menghardik angin topan sehingga laut menjadi teduh, jadi masih ada harapan di dalam Tuhan Yesus Kristus, selama kita dekat dengan Tuhan. Memang kita tidak tahu rencana Tuhan dalam kehidupan kita, tapi kita tahu Dia merencanakan rancangan indah bagi kita.


    Kalau kita melihat apa yang dilakukan murid-muridNya, Dia turun tangan mengatasi setiap kekacauan yang terjadi dalam hidup kita. Mungkin saat ini kita menghadapi persoalan dalam rumah tangga, usaha, kuliah, maupun permasalahan lainnya, baiklah kita berdiam diri dan berdoa kepada Tuhan agar nyata perbuatanNya dalam kehidupan kita.

    

    Tuhan mengingatkan pada kita untuk jangan takut, jangan terbawa dalam arus yang mengguncangkan iman percaya kita, sebab kita memiliki Allah yang dahsyat!


3 Perkara yang dilakukan Tuhan Yesus :


1. Yesus bangun dan bertindak, ketika tidak ada lagi orang yang dapat menolong, tangan Yesus yang akan bertindak untuk kita. Oleh sebab itu tidak ada keputusasaan di dalam Yesus. Hanya Yesus yang dapat menolong kita dan kita harus mengimani hal ini, dan Tuhan pasti akan menolong kita.


2. Yesus bangun dan bertindak bila murid-muridNya memanggil Dia / Kita yang memanggil Dia!!

Mau tidak mau kita harus melakukannya, dengan memanggil Tuhan! Murid-murid Tuhan memanggil Dia, Dia bangun dan bertindak menolong. Mungkin ada kalanya kita merasa tidak layak memanggil Dia, namun kita tidak boleh berpikir demikian terus menerus, kita tetap layak memanggil Dia setiap saat.  Jangan kita pasrah pada keadaan dan tidak mencari pertolongan pada Tuhan.

      Yesus bukanlah Tuhan yang memaksakan kehendakNya melainkan Dia Tuhan yang lemah lembut, menunggu panggilan dari kita.


3. Yesus bangun dan bertindak ketika keadaan sudah tidak dapat dikendalikan.

Mungkin kita sudah tidak bisa mengendalikan usaha kita, perekonomian kita, maka pada saat itulah Yesus akan bertindak. Selama kita bisa mengendalikan usaha kita, Tuhan Yesus hanya akan mengawasi kita senantiasa. Tuhan tahu batas akhir kekuatan kita. Bila kita sudah menyerahkan seluruh kehidupan kita, maka Dia akan turun untuk mengatasi semuanya, hanya dengan penyerahan diri kitalah yang dinantikan Tuhan.


Tuhan sedang melatih kita untuk menjadi kuat, dan melatih kita untuk pasrah kepadaNya. Maka kita akan mengalami secara pribadi akan apa yang harus kita lakukan. Jangan memiliki pikiran negatif seperti Tuhan tidak memedulikan kita, Tuhan jauh dari kita..... pikiran-pikiran seperti inilah yang membuat kita tidak mau mendekat pada Tuhan.

    

    Tuhan melihat dan mendengar setiap doa dan keluh kesah kita. 

    Tuhan memberikan pertolongan pada kita, bahwa  Dialah satu-satunya Jalan Kebenaran dan Hidup!

 






Preacher : Pdt. Prof. Dr. Richard B. Gunawan, D.D.PC

Written by : ssr

Minggu, April 03, 2022

Penyertaan Tuhan

Ibadah Raya GBIS Bukit Karmel - Minggu, 3 April 2022 pk 08.00 WIB (Tatap muka & Live Streaming)

Kita bersyukur bahwa kita saat ini sudah memasuki bulan yang ketiga. Kita mencanangkan tahun ini tahun Penyertaan Tuhan.

Mari kita baca Keluaran 33 : 15, "Berkatalah Musa kepada-Nya: "Jika Engkau sendiri tidak membimbing kami, janganlah suruh kami berangkat dari sini."

Kita semua ini mengalami kuasa penyertaan Tuhan, ketika tahun 1984, 38 tahun, sebuah peristiwa yang tidak akan terlupakan ketika saya membaca koran Kompas yang bertuliskan yang mengatakan cari selamat dari sosok pemuda yang membawa senjata dalam suatu peperangan.

Dengan bersandar pada Tuhan minta perlindungan pada Tuhan.

Keesokan harinya, di media yang sama, tampil sebuah foto ibu dengan bayinya mencari perlindungan - ini peristiwa perang di Lebanon.

Musa yang berkata kepada Tuhan, yang meminta bimbingan Tuhan. Musa seorang yang taat pada Tuhan, namun kenapa sampai dia berani berkata meminta bimbingan Tuhan, dia tidak mau berangkat tanpa penyertaan Tuhan. Karena Musa memahami bahwa dia tidak dapat melakukan apa apa tanpa penyertaan Tuhan.

Demikian juga dengan ibu Gembala yang waktu beberapa hari lalu mengalami sesak, kemudian kontrol ke dokter spesialis jantung, akhirnya diputuskan untuk melakukan kateterisasi segera. 

Penyertaan Tuhan tidak hanya dalam menghadapi penyakit, dalam usaha pun juga perlu penyertaan Tuhan, kita berserah pada Tuhan Yesus, kita mau mengiring Yesus.

Saya ingat beberapa puluh tahun yang lalu, ketika anak saya membuat sebuah drama dari peristiwa yang terjadi di Korea, di mana dalam suatu ibadah diserbu sekelompok orang yang membubarkan dan memaksa jemaat untuk meludahi foto Tuhan Yesus. Ada seorang anak Tuhan yang dengan menangis memeluk foto Tuhan Yesus, menghapus ludah yang mengotori foto tesebut, rela mati daripada menghujat Tuhannya walau sampai ditendang oleh pimpinan kelompok tersebut.

Kita bisa mengalami segala sesuatu dalam hidup kita, usaha boleh merosot, penyakit datang mendera kita, namun kita tidak menyerah berharap dan berserah pada penyertaan Tuhan dalam hidup kita.

Sebagai anak Tuhan berbeda dengan orang dunia dalam menghadapi masalah. Kita menyerahkan seluruh permasalahan kita kepada Tuhan dan Tuhanlah yang akan bertindak, karena itulah janji Tuhan pada kita.

Kalau Tuhan memakai seseorang secara luar biasa, itu karena penyertaan Tuhan, dan kita tidak akan gentar menghadapi masalah yang sedang dihadapi.

Kalau kita pakai tanda salib sekalipun akan menjadi sia sia tanpa iman kepada Tuhan akan penyertaan pada kita.

Tuhan memberikan El Shaddai pada kita sekalian.

Kuasa penyertaan Tuhan yang menyatakan ketakutan kepada musuh. Seperti penyertaan Tuhan pada Daud yang menimbulkan ketakutan pada Saul, Daud seorang gembala, bukan siapa siapa.

Dari sini kita bisa melihat kuasa kuasa kegelapan dan kedagingan akan takut pada kita, karena penyertaan Tuhan pada kita.

Sebagai contoh goresan kecil pada kulit kita yang menjadi lecet, namun beberapa hari kemudian menimbulkan nyeri dan sakit karena terjadi infeksi dari luka tergores. Oleh karena itu kita jangan anggap sepele setiap 'goresan' yang melukai kehidupan kita, itu dapat membinasakan kehidupan kita. Kita tetap berjalan dalam tuntunan pimpinan Tuhan setiap saat, sehingga menghindarkan kita dari resiko 'infeksi terhadap goresan kehidupan kita'.

Kalau terang Tuhan ada menerangi kita, dengan ada Kuasa Tuhan dalam kehidupan kita. 

Seringkali dalam kehidupan kita sering meminta dispensasi akan suatu hal, mengurangi sanksi yang harus kita terima. Daud dapat menaklukan dirinya dengan bijaksana sehingga selalu berusaha hidup dalam Tuhan. Daud bijaksana dalam mengambil setiap keputusan yang sesuai dengan kehendak Tuhan.

Saat ini banyak sekali penipuan penipuan yang beredar di sekitar kita, padahal sudah ada banyak peringatan-peringatan terhadap penipuan tersebut. 

Kalau ada penyertaan Tuhan pada kita, mungkin Tuhan akan menjaga rumah dan apapun yang kita miliki. Tuhan akan mencegah kuasa kuasa iblis yang berusaha merusak dan menghancurkan.

Mazmur 23 : 4, "Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya,sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku."

Seperti mic saat ini yang sudah canggih, sehingga tidak menggunakan kabel lagi, namun mendadak terdengar suara asing masuk dan terdengar sinyal suara dari luar, ternyata ada induksi dari kabel yang terkelupas dan menyentuh bumi, itulah menjadi penyebab masuknya suara dari luar.

Demikian pula kita harus memperbaiki kehidupan ktia, bungkus diri kita dengan tubuh dan darah Tuhan Yesus. Selalu mendengarkan dan membaca firman Tuhan.

Kita perlu selalu fokus pada Tuhan sehingga tidak terdengar lagi suara suara iblis yang terus berusaha menyesatkan ktia.

Dengan tubuh dan darah Tuhan Yesus, sakit penyakit akan dienyahkan, masalah boleh terjadi dalam kehidupan kita namun tidak mampu menguasai kehidupan kita karena ada Tuhan dalam kehidupan kita.

Tuhan Yesus memberkati kita semua.



Preacher : Pdt. Prof. Dr. Richard B. Gunawan, D.D.PC.

Written by : ssr

Kamis, November 05, 2020

Discovering the POWER of GOD


POS PI GBIS Bukit Karmel 

By Joel Steven Hizkia

Discovering the POWER of GOD

Jalannya Tuhan tak pernah terselami pikiran manusia, seringkali kita diperhadapkan pada kenyataan hidup yang berbeda sekali dengan apa yang sudah kita pikirkan. Bahkan rancangan yang sudah dipertimbangkan dengan matang bisa saja berbeda dengan rencananya Tuhan. Kontradiksi yang membuat kita berpikir ulang akankah kita maju atau mundur.

Paulus menuliskan dalam Roma 7:15 “Sebab apa yang aku perbuat, aku tidak tahu. Karena bukan apa yang aku kehendaki yang aku perbuat, tetapi apa yang aku benci, itulah yang aku perbuat.” Menurut Paulus inilah pergumulan besar dan serius dalam Kekristenan. Karena banyak pengiring Kristus yang gagal dalam pergumulan ini selama masih bersalutkan daging. Galatia 5:17 menyatakan bahwa keinginan daging bertentangan degan keinginan roh. Oleh sebab itu dengan mengandalkan KUASA KRISTUS dapat keluar sebagai pemenang.  


Georg Wilhelm Friedrich Hegel seorang filsup Jerman menyatakan bahwa kontradiksi muncul atas keterbatasan pikiran kita. Sehingga justru kontradiksi ini dapat memperkaya wawasan pikiran kita. Suatu hal yang lumrah juga kontradiksi terjadi dalam hidup kita yang adalah anak-anak dalam naungan-Nya. 


Lalu bagaimana mengatasai kontradiksi yang terjadi sehingga kita bisa menemukan dan mengalami kuasa Allah ?


1. Kuasailah kondisi yang terjadi, tidak mengikuti arus atau kata hati, karena kondisi dapat mempengaruhi tindakan. Musa seorang yang lembut hatinya (Bilangan 12:3) dan orang yang sama juga bisa seperti orang yang bertemperamen tinggi (Bilangan 16:15). suatu hal yang wajar bagi manusia, namun kondisi ini tidak menjadikan mundur dalam pelayanannya kepada Allah. Dan Musa dapat mengatasi ini sehingga Kuasa Allah dapat leluasa bekerja dalam pelayanannya.


2. Terimalah dengan tangan terbuka

Yusuf seorang anak Yakub yang kaya yang masuk dalam sesi kehidupan yang terendah menjadi budak dan tahanan sebelum menjadi pimpinan di Mesir (Kejadian 50:20). Yusuf masuk dalam proses yang cukup panjang dengan rela. Dan pada akhirnya Yusuf dipakai Tuhan untuk memelihara suatu bangsa, Bangsa pilihan Allah, Israel. 

Seorang perawan, Maria menerima kenyataan harus mengandung sebelum menikah. Maria menerima dengan tangan terbuka untuk menjadi alat-Nya (Lukas 1:38). Mungkin tak pernah terpikirkan oleh Maria menjadi ibu dari Yesus.

3. Jalani dengan iman 

Percayalah bahwa Tuhan selalu memberikan yang terbaik buat kita dan IA memiliki segudang rancangan terbaik walau terkadang harus melalui kontradiksi dengan yang kita pikirkan. Bila ada kontradiksi artinya Tuhan menganggap kita mampu melewatinya (Roma 12:3) dan keluar sebagai pemenang. Dengan cara itulah Allah mendemonstrasikan kuasa-Nya melalui proses yang kita lalui.

Jalani dengan taat dan setia, tetap percaya pada janji-Nya. Dan lihat bagaimana the POWER of God nyata dalam kehidupan kita.

Tuhan memberkati🙋‍♂

Minggu, Desember 29, 2019

Melangkah Pasti Bersama dengan Tuhan

Tuhan itu baik, kebaikan Tuhan dinyatakan dalam setiap kehidupan kita. Kita boleh hadir saat ini semuanya karena kebaikan Tuhan.
Mari kita baca Mazmur 37 : 3-7, "Percayalah kepada TUHAN dan lakukanlah yang baik, diamlah di negeri dan berlakulah setia, dan bergembiralah karena TUHAN; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu. Serahkanlah hidupmu kepada TUHAN dan percayalah kepada-Nya, dan Ia akan bertindak; Ia akan memunculkan kebenaranmu seperti terang, dan hakmu seperti siang. Berdiam dirilah di hadapan TUHAN dan nantikanlah Dia; jangan marah karena orang yang berhasil dalam hidupnya, karena orang yang melakukan tipu daya."

Kekristenan tidak berbicara tentang agama, Kekristenan bukan mudah-mudahan, melainkan Kekristenan adalah Kepastian Hidup yang Tuhan janjikan.
Umat yang percaya memperoleh kepastian hidup yang pasti. Bukan gelap tapi terang, bukan gagal tapi sukses, semuanya itu adalah keinginan hati Allah!

Laporan Bencana alam di tahun 2019 di Indonesia dilaporkan terjadi sedikitnya 4000 bencana, bencana boleh terjadi namun kita beroleh keselamatan dan kedamaian sekalipun bencana terjadi di sekitar kita.
Orang yang sudah ada pengharapan, akan bernyanyi, "...tak usah ku takut karena Allah menjagaku."
Orang yang tidak punya pengharapan akan bernyanyi, "....aku takut celaka akan menjemputku..."

Di dalam kekristenan, HIDUP ADALAH KRISTUS, MATI ADALAH KEUNTUNGAN.
Kita saat ini ada di sini karena kita ada kepastian hidup karena melangkah pasti bersama dengan Tuhan.

Bagaimana kita dapat melangkah pasti bersama dengan Tuhan?

1. PERCAYA KEPADA TUHAN dan lakukanlah yang baik.
Orang yang percaya pada Tuhan akan selalu melakukan yang baik. Biar kebaikan hatimu akan dilihat oleh semua orang. Kekristenan juga merupakan suatu kebaikan, di manapun kita berada, ditempatkan, melakukan aktivitas, orang di sekitar kita akan tahu bahwa kita adalah anak Tuhan.
Tidak perlu kita mengatakan saya anak Tuhan, dengan tindakan kebaikan yang kita lakukan setiap saat, orang di sekitar kita akan mengetahuinya.
SETIA dan TAAT adalah 2 kata yang tidak bisa dipisahkan dari hidup kita.
Setia terhadap keluarga, setia terhadap tugas, setia terhadap pelayanan.
Percaya kepada Tuhan merupakan modal utama kehidupan kita.
Memasuki tahun yang baru ini, kita sudah mendengar nubuatan dari firman Tuhan bahwa akan datang masa-masa sulit. Namun kehidupan anak-anak Tuhan akan dipelihara Tuhan. DIA adalah Yehova Jirreh, Shalom.... yang akan memberikan pengharapan, kemenangan yang baru, dan barangsiapa yang setia sampai akhir akan memperoleh mahkota kehidupan.
Setia dari perkara-perkara yang kecil maka kitapun akan setia dalam perkara-perkara yang besar.
Kesetiaan membutuhkan satu hati yang sungguh-sungguh cinta kepada Tuhan!! Dalam suka maupun duka, kita tetap cinta kepada Yesus, karena Yesus sudah melakukan hal utama dalam setiap segi kehidupan kita.
Petrus hamba yang setia, Yakobus hamba setia, semua murid-murid Tuhan yang setia kecuali Tomas yang tidak pernah ikut setia dalam persekutuan, Tomas tidak pernah hadir, sebelum Tuhan naik ke surga, Tuhan memanggil Tomas untuk mencucukkan jari nya ke lubang paku di tangan Tuhan supaya Tomas jangan tidak percaya kepada Tuhan!!
Untuk menentukan kita percaya atau bukan, biasanya Tuhan menguji hidup kita. Tidak ada tokoh Alkitab yang tidak diuji oleh Tuhan, mulai dari Abraham yang dijanjikan sebagai Bapa segala bangsa, walau saat itu tidak belum mempunyai anak, begitu juga dengan Sara yang diuji Tuhan, walau dia tertawa ketika mendengan firman Tuhan yang menjanjikan akan diberikan anak di masa tuanya.

2. BERGEMBIRA KARENA TUHAN.
Ciri-ciri orang yang bergembira karena Tuhan, Mazmur 40 : 16,"Biarlah bergembira dan bersukacita karena Engkau semua orang yang mencari Engkau; biarlah mereka yang mencintai keselamatan dari pada-Mu tetap berkata: "TUHAN itu besar!"
Kekristenan tidak mengenal kata mudah-mudahan tapi kepastian. Apapun yang kita imani, kita doakan, percayalah Tuhan pasti akan memberikan semua yang diinginkan hatimu. Orang yang bergembira akan selalu merasakan kasih karunia dan berkat Allah, akan melihat suatu masalah bukan sebagai suatu masalah karena akan selalu memegang janji-janji Tuhan. Bergembira karena Tuhan, karena DIA akan memberikan apa yang diinginkan hatimu.
Di tahun 2020 kita akan berulang-ulang mengucapkan ayat ini, dengan mengucapkan berulang-ulang akan menguatkan iman kita untuk berharap pada janji-janji Tuhan dan Tuhan akan menggenapi janji-janjiNya.

3. SERAHKANLAH HIDUPMU KEPADA TUHAN.
Kita tidak dapat melihat mujizat Allah, karena kita tidak menyerahkan hidup kita kepada Tuhan. Hidupku bukanlah milikku lagi, Hidupku adalah milik Kristus. Firman Tuhan mengatakan kamulah Imamat yang rajani, umat yang kudus kepunyaan Allah!!
Berserahlah kepada Tuhan dengan mengangkat tangan kita dengan sungguh-sungguh maka Tuhan akan turun tangan. Kehebatan anak-anak Tuhan di dalam Praise and Worship, dalam pujian dan penyembahan kita akan merasakan bahwa hidup kita tidak ada apa-apanya di dalam Tuhan, hidup kita kecil. Kita akan melihat Tuhan itu hebat, besar, dahsyat dan hadiratnya dapat kita rasakan.
Ketika MUSA menghadapi hal-hal yang luar biasa, dia hanya mengangkat tangan, dia menyembah kepada Tuhan, maka Tuhan turun tangan dan melakukan peristiwa-peristiwa dahsyat dan ajaib.
Manakala kita masih menyombongkan diri, maka Tuhan tidak akan pernah turun tangan.
Di dalam pelayanan dalam kehidupan kita sehari-hari, kita sering melihat keajaiban demi keajaiban Tuhan dan kitapun mengucap syukur atasnya. Di situlah kemuliaan Tuhan dinyatakan ketika kita mengucap syukur.
Berserah pada Tuhan itu menyenangkan, bahkan dalam saat genting sekalipun Tuhan akan menolong.

4. BERDIAM DIRILAH DI HADAPAN TUHAN DAN NANTIKANLAH DIA!1
Kita harus tetap menantikan Tuhan, kita memerlukan KESABARAN. Bila kita berdoa namun belum dijawab, janganlah keraguan apakah Tuhan itu ada, apakah Tuhan itu punya kuasa untuk menjawab doa-doa kita.
Kesabaran itu ada di dalam kehidupan kita, Roma 12 : 12, "Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!"
Sehebat-hebat dan seberatnya masalah kita, kita tetap memiliki pengharapan karena Tuhan memberikan jalan keluar yang terbaik bagi kita!!
Sabarlah di dalam kesesakan, masalah yang datang silih berganti di dalam kehidupan kita, tetap sabar menunggu campur tangan Tuhan.
Nah, doa apa yang belum dijawab Tuhan di tahun 2019?
Jadikan target doa di tahun 2020!
Orang yang sabar, pasti hidupnya akan dipelihara Tuhan, dalam memasuki tahun 2020 kita akan melangkah pasti bersama dengan Tuhan.
BERSABARLAH adalah tugas kita, JAWABAN ADALAH KEDAULATAN ALLAH!!


Mazmur 37:9, "Sebab orang-orang yang berbuat jahat akan dilenyapkan, tetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN akan mewarisi negeri."
Janji Tuhan bagi orang yang menantikan Tuhan akan mewarisi negeri!!
Dia akan memberikan kemenangan demi kemenangan bagi kita semua!!
Tuhan Yesus memberkati kita semua.


Preacher : Pdt. Agus Octavianus
Written by : ssr

Minggu, Oktober 07, 2018

Jangan Kuatir

I Petrus 5 : 7, "Serahkanlah segala kekuatiranmu kepadaNya, sebab Ia yang memelihara kamu."
Saat ini di daerah mengalami bencana gempa bumi di Lombok dan Palu, kita menyaksikan di televisi betapa besar bencana gempa bumi dan tsunami di mana ratusan rumah hilang disapu tsunami maupun ditelan bumi.
Belum lagi krisis ekonomi dunia yang sedang melanda, puji Tuhan perlindungan Tuhan bagi bangsa ini kita masih bisa menikmati kondisi ekonomi yang stabil.

Mengapa kita tidak boleh kuatir!?
1. Serahkanlah kekuatiranmu pada Allah, pada Tuhan Yesus Kristus yang akan memberikan solusi dan jalan keluar bagi kita umatNya. Tetapi orang Kristen masih suka kuatir ?? Rasa kuatir wajar kalau masih dirasakan oleh kita umat percaya, namun jangan sampai rasa kuatir menguasai seluruh segi kehidupan kita. SERAHKAN pada Tuhan!! Solusi yang Tuhan berikan pada kita adalah suatu hal yang sederhana, serahkan pada Tuhan semua persoalanmu pada Tuhan, masalah keuangan, masalah kesehatan, pasangan hidup, dll. Soal memilih pasangan hidup, jangan memilih gantengnya, jangan memilih karena hartanya, berdoalah dan berserahlah pada Tuhan!!
Matius 11 : 28, "Marilah kepadaKu yang letih lesu dan berbeban berat. Aku akan memberi kelegaan kepadamu."
Ini yang mengatakannya adalah Tuhan Yesus sendiri loh!! Marilah datang kepada Tuhan Yesus semua yang letih dan berbeban berat maka Tuhan Yesus akan memberikan kelegaan dan kelepasan bagi kita semua.
Jangan mau kita ditipu oleh iblis, ga bisa tidur, sakit-sakitan karena kuatir yang berlebihan!!

2. Sebab Ia yang memelihara kamu! Yesus yang peduli pada kita, Dia yang memelihara kita, Dengan Allah sendiri yang memelihara kita mengapa kita harus takut dan kuatir dengan masalah apapun yang ada di dunia!? Percayalah, Dia yang berjanji maka Dia pula yang akan memberikan jalan keluar.
Mazmur 27 : 10, "Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun Tuhan menyambut aku."
Berapa banyak orang tua yang membuang anaknya, walau ada pepatah yang mengatakan bahwa harimaupun tidak akan pernah memangsa anaknya, tapi manusia sanggup melakukan yang lebih jahat.
Puji Tuhan, betapa indah dan bersyukurnya kita menjadi orang Kristen yang memiliki Allah yang berkuasa di atas segala kuasa dan Dia tidak pernah menolak kita yang datang kepadaNya dan bahkan menyambut kita, namun justru kitalah yang tidak jarang tidak mau datang mencari Dia!!
Yesus tahu bahwa anak Tuhan yang datang kepada kita lebih banyak mengeluh dibanding menyembah Tuhan dan memberikan pujian serta persembahan pada Tuhan, tapi Dia tetap menerima kita!
Matius 10 : 29, "Bukankah burung pipit dijual dua ekor seduit? Namun seekorpun dari padanya tidak akan jatuh ke bumi di luar kehendak Bapamu."
Ini loh anak Allah yang mengalami kasih karunia Allah, bahkan rambut kita rontok 1 lembar pun Tuhan tahu!!
Roma 8 : 28, "Kita tahu sekarang bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah."

Allah turut bekerja dalam SEGALA SESUATU, seluruh aspek kehidupan kita, makan minum kita, hubungan kita, pekerjaan kita, tidur dan bangun kita dan semuanya!!
Bila kita sungguh-sungguh kita mengandalkan dan berharap pada Tuhan, jangan kendor dan tetap semangat dan serahkan segala kuatirmu pada Tuhan, kita akan menyaksikan campur tangan Tuhan dalam hidup kita.
Yesaya 46 : 4, "Sampai masa tuamu Aku tetap Dia dan sampai masa putih rambutmu Aku menggendung kamu. Aku telah melakukannya dan mau menanggung kamu terus; Aku mau memikul kamu dan menyelamatkan kamj."

Tuhan peduli terhadap kita semua.... Mari datang kepadaKU !!



Preacher : Pdt. Dr. Johanes Sugeng, MSc
written by : ssr

Kamis, November 24, 2016

We are the Miracle of God

    Kesaksian tentang selama beberapa hari terakhir, di mana saya praktis memegang tanggungjawab 3 pekerjaan setiap hari. Apalagi saya diberi target untuk membuat draft final announcement untuk seminar dalam waktu sekitar 2 minggu, untuk selesai pada hari Senin ato selasa besok (saat artikel ini diposting), saya tidak memberikan janji apapun karena sempat berpikir bahwa mungkin tidak dapat menepati target tersebut, apalagi saya belum pernah membuat konsep model baru tersebut. 
    
    Puji Tuhan, ternyata tugas tersebut bisa saya selesaikan, sehingga Sabtu pagi saya sudah bisa menyerahkan kepada pihak percetakan untuk disempurnakan dan dibuat contoh cetakannya. Tapi inti dari kesaksian saya adalah dulu sewaktu saya remaja, saya mengalami situasi perasaan minder kronis yang berkepanjangan di mana saya merasa tidak bisa apa-apa dan tidak berguna, hal tersebut sampai saat ini masih teringat ma saya, bahwa saya sering berdoa meminta pada Tuhan supaya Tuhan menjadikan, membentuk saya menjadi orang yang dapat diandalkan siapapun.

    Ada dua situasi latar belakang renungan siang ini dibuat yang saling bertolak belakang, namun sebenarnya saling berkaitan.

Pertama : Tentang hal memberi kesaksian, Seberapa sering kita mengalami kesulitan mengingat-ingat semua kebaikan yang Tuhan telah berikan atau lakukan pada kita, dan secara sadar kita merasakan campur tangan dan kuasa Tuhan?? Di mana  kita  'mati gaya' untuk memberikan kesaksian kepada sesama kita, tidak jarang kita kebingungan akan apa yang Tuhan telah lakukan dalam kehidupan kita.

Kedua : pernah dalam acara Pendalaman Alkitab tahun lalu, saya pernah mengajukan pertanyaan sederhana mengenai ditujukan untuk siapakah Alkitab ini dibuat, apakah hanya untuk umat manusia saja, ataukah ada mahluk-mahluk luar angkasa yang mungkin Tuhan ciptakan juga yang mungkin hanya Tuhan saja yg tahu?!
Oleh karena itu saya memberi tema renungan siang ini adalah We are the miracle of God. Mari kita baca 2 ayat dari 2 kitab di dua Perjanjian melatar belakanginya :
Kejadian 1:27 - Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.
1 Korintus 12:12 - 25 , banyak anggota tetapi satu tubuh.
Ayat 12- Karena sama seperti tubuh itu satu dan anggota-anggotanya banyak, dan segala anggota itu, sekalipun banyak, merupakan satu tubuh, demikian pula Kristus.
Melalui tubuh kitapun kita bisa merenungkan betapa hebat dan ajaibnya Tuhan kita.

JANTUNG
1. Dalam 1 hari jantung kita berdenyut 100.000 kali.
2. Dalam sehari detak jantung anda memompa darah 2000 galon beberapa kali hingga menempuh jarak 96.000 km.
3. Semasa hidup, jantung mampu memompa darah yang cukup mengisi 100 kolam renang standar.
Tidak ada pompa mesin buatan manusia yang dapat menyamai kemampuan jantung memompa nonstop puluhan tahun. Pace maker (alat jantung buatan pencetus impulse detak jantung) harus disetting ulang setiap beberapa tahun sekali.


MATA
Merupakan salah satu panca indera manusia, tidak jarang disebut jendela dunia.
Beberapa kelebihan mata kita :
1. Mata memiliki kemampuan berkembang sempurna pada usia 7 tahun, tidak ada kamera lensa apapun di dunia yang mampu mengembangkan sendiri menjadi sempurna.
2. Kelopak Mata berkedip 15.000 kali setiap hari, yang berfungsi melindungi untuk menghilangkan kotoran, melindungi dari benda-benda yang dapat membahayakan mata.
3. Mata memiliki kemampuan mengeluarkan cairan ketika permukaan mata mengalami kekeringan.
Ulangan 32:10 - Didapati-Nya dia di suatu negeri, di padang gurun, di tengah-tengah ketandusan dan auman padang belantara. Dikelilingi-Nya dia dan diawasi-Nya, dijaga-Nya sebagai biji mata-Nya. (Baca juga ayat 9).

RAMBUT
Jumlah rambut di kepala kita sekitar 100.000 helai, masa tumbuh hanya antara 2 hingga 6 tahun, kemudian rontok. Setiap hari sekitar 70 hingga 100 helai rambut rontok secara alami. Panjang pertumbuhan seluruh helai rambut di kepala kita bisa mencapai 20 meter.
Rambut merupakan 1 bagian tubuh yang sulit dihancurkan, fakta mumi yg terkubur ribuan tahun masih memiliki rambut di kepalanya, karena terbuat dari carbon.
Matius 5:36 - janganlah juga engkau bersumpah demi kepalamu, karena engkau tidak berkuasa memutihkan atau menghitamkan sehelai rambut pun.

Ada satu pertanyaan sederhana yang sering saya sharing kan kepada setiap pasien saya di klinik, mengapa Tuhan menciptakan mulut kita cuma satu??
Sebab kalau Tuhan menempatkan mulut di setiap organ dan anggota tubuh, bisa dibayangkan betapa ramainya mulut-mulut itu saling berbicara. Oleh karena itu Tuhan tidak menempatkan mulut-mulut pada setiap organ dan anggota tubuh kita, melainkan menempatkan kabel-kabel syaraf yang berfungsi menyampaikan informasi menandakan ada sesuatu yang terjadi di organ-organ ataupun anggota tubuh kita.

PENUTUP
Allah begitu mengasihi kita sampai Dia berjanji di dalam Yesaya 46 : 4, bahwa "Sampai masa tuamu Aku tetap Dia dan sampai masa putih rambutmu Aku menggendong kamu. Aku telah melakukannya dan mau menanggung kamu terus; Aku mau memikul kamu dan menyelamatkan kamu." Dengan demikian sudah sepantasnya kita "Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu. " Tesalonika 5 : 18


written by Suryadi Ramli, MD 

Jumat, Maret 08, 2013

Take or Leave

Ketika kita masih muda mungkin kita merasa berapi-api penuh dengan semangat tinggi disertai dengan ide-ide yang idealis. Saya akan begini.... Saya akan begitu..... Saya tidak akan melupakan Tuhan... Saya tidak akan menggantikan Tuhan dengan materi, jabatan, karir .....
Bagaimana ketika kita sudah mendapatkan posisi yang tinggi, gaji yang besar, lalu pimpinan menekan kita untuk menindas anak-anak buah untuk bekerja dengan jam kerja yang panjang, memanfaatkan para stafnya untuk mengerjakan pekerjaan yang bukan tupoksi (tugas pokok dan fungsinya), apalagi yang terburuk adalah membantu untuk korupsi atau menggelapkan uang program/ proyek?! Apakah yang akan anda lakukan??
Demikian juga penulis perhatikan para pimpinan birokrat, yang tampaknya lebih takut terhadap pimpinan daerah dibandingkan mengutamakan pelayanan yang baik dan berkualitas bagi masyarakat.
Sehingga seringkali menjadi pembicaraan para stafnya, yang mengatakan orang-orang pintar yang jadi pimpinan birokrat mau saja dibodohi oleh pimpinan di atasnya. Penulis menyanggah pernyatan tersebut, bahwa bukan karena mereka mau dibodohi melainkan mereka takut kehilangan jabatannya, entah dimutasi ke tempat lain.
Terlintas sebuah ayat yang tertulis di kitab nabi Yeremia, mari kita simak,
Yeremia  17:5, "Beginilah firman TUHAN: "Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia, yang mengandalkan kekuatannya sendiri, dan yang hatinya menjauh dari pada TUHAN!"
Mungkin saat ini dihadapan kita tampak sebuah pilihan yang berat di mana kita beresiko kehilangan sesuatu yang telah menjadi zona nyaman kita.
Jangan lupa sahabat-sahabat Rehobot bahwa sumber berkat kita dan yang mengatur segala sesuatunya bukanlah bos kita, bukan pimpinan maupun pemilik perusahaan kita, melainkan hanya Tuhan Allah lah yang berkuasa atas segala sesuatunya. Jika bukan kehendak Allah kita menjadi miskin maka miskin bukanlah bagian kita!! Jika bukan kehendak Allah kita menjadi berkekurangan maka berkekurangan tersebut bukanlah menjadi bagian milik kita!!
Ingatlah bahwa Tuhan Yesus Kristus Raja kita adalah Tuhan yang hidup, yang senantiasa mengasihi kita karena kita adalah umat pilihanNya, umat kepunyaanNya!!

Stay strong dan keep your faith in Lord Jesus!!

Rabu, Mei 16, 2012

What do u looking for??

Andaikan kehidupan ini dapat dibaca dan dituliskan dalam satu buku kecil yang sederhana...  Tak terbayangkan akan betapa egois dan cerobohnya manusia untuk memanfaatkan dan memanipulasi segala sesuatunya.
Ketika ingin tahu apakah calon pacarnya merupakan jodoh yang tepat, lalu dibukalah buku primbon itu, oh.. tidak cocok, karena shionya berbeda dan saling bertentangan, nanti klo jadi menikah maka seluruh harta kekayaanmu akan habis. Dan sudah ada pengalaman saudara yang juga demikian situasinya, dan benar-benar sekarang jadi kesulitan keuangan.
Atau ketika hendak menentukan hari baik untuk menikah, jangan sebelum bulan orang mati nanti akan sial dan bisa bikin masa depan suram, harus dilihat dulu buku primbonnya.
Wah saya jadi sakit begini karena diguna-gunain ma suami saya, masa, setiap menjelang magrib sakit kulit saya selalu kambuh seperti rasa terbakar, dan besok paginya sudah hilang kembali; demikian diungkapkan oleh seorang staf di tempat kerja admin.

Sudah saatnya kita melihat ke firman Tuhan, Tuhan Allah sangat membenci dan melarang keras orang-orang yang berusaha untuk berhubungan dengan arwah, roh, atau pun usaha-usaha untuk melihat masa depan.
Itu ada maksud tertentu yang Tuhan Allah ingin agar kita mentaati firmanNya.
Memang ada keinginan kita untuk mengetahui masa depan kita, namunnnnn.... setelah kita mengetahui lalu bagaimana??? Menjadi Stress?? Depresi??  Atau malah menjadi malas-malasan ketika mengetahui beberapa tahun ke depan kita menjadi kaya mendadak??
Bukan itu yang Tuhan Yesus kehendaki bagi kita umatNya dan seluruh manusia. Tuhan Yesus menghendaki agar kita terus percaya padaNya, pada firmanNya, pada setiap perkataanNya, untuk terus bergantung, berharap, dan mengandalkan DIA Tuhan Allah yang senantiasa memenuhi dan menggenapi setiap janji-janji dan penyertaanNya.

Buku-buku primbon, shio, bintang, horoskop, peramal, orang pintar, maupun paranormal merupakan alat-alat dan media yang diciptakan oleh manusia sendiri ataupun si jahat dengan argumentasi bahwa semuanya itu sudah dibuat secara ilmiah dan dibuktikan kebenarannya melalui pengalaman-pengalaman ribuan tahun, dan semuanya tampak selalu benar dan tepat. Semuanya itu mampu mengalihkan pandangan kita dari pandangan hidup kita yaitu kebenaran firman Tuhan.

Hidup ini sebenarnya sangat sederhana diciptakan oleh Tuhan Allah dalam 6 hari melalui firman, dan sesederhana itu pula kita menjalani hidup dengan batas kemampuan maksimal kita, selalu mengucap syukur, melakukan kebenaran firman Tuhan, selalu berdoa dan mengandalkan Tuhan. Itu saja.... sebab ada tertulis : Matius 6:33"Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu."   

Selasa, November 29, 2011

Keep Survive

Ada kalanya bahkan tidak jarang terlintas dalam benak pikiran kita yang melihat kehidupan yang kita alami saat ini terasa terasa melelahkan yang kadang diikuti rasa kehilangan semangat, putus asa tatkala dinamika kehidupan yang kita alami saat ini banyak masalah dan persoalan yang tampak rumitttt sekali serta nge-jelimet abiz.
Ingin rasanya kita KABUR - melarikan diri dari semua persoalan yang memusingkan tersebut. Cukup sering kita lihat atau dengar berita-berita di televisi ataupun koran yang memberitakan kejadian-kejadian bunuh diri dikarenakan hal-hal yang mungkin bagi kita merupakan alasan-alasan kecil/ sederhana, entah karena pacar tidak direstui oleh orang tua, tidak dibelikan sepeda, tidak diberikan uang untuk maen video game, dan lain sebagainya.
Memang hidup itu TAMPAKNYA berat, kejam dan tidak adil bagi sebagian orang, namun seringkali hanya sudut pandang itu saja yang dilihat oleh orang-orang tersebut. Mereka tidak mampu melihat hidup dari sisi lain yang lebih sederhana dan perlu disyukuri. Hidup yang sederhana itu adalah hidup yang selalu melihat segala sesuatunya patut disyukuri, hidup ini merupakan sebuah anugerah Tuhan yang indah, hidup bersama dengan beragam orang dari suku, bangsa, bahasa, warna kulit serta karakter dan sikap yang beraneka ragam adalah sesuatu hal yang penuh dengan tantangan untuk dapat hidup berdampingan dan berusaha untuk saling menghormati, menolong satu sama lainnya, hidup itu adalah mujizat yang terjadi setiap saat yang dimulai dari nafas yang kita hembuskan setiap detik, kedua mata yang dapat melihat keindahan lingkungan sekitar jauh lebih hebat dari lensa kamera/ komputer digital terhebat sekalipun, telinga yang dapat mendengar berbagai macam suara yang ada di sekitar kita, lidah yang dapat mencicipi berbagai macam rasa makanan, masakan kuliner yang ada di muka bumi, kedua kaki yang selalu mematuhi setiap perintah dan keinginan kita kemanapun kita kehendaki, tangan yang senantiasa siap untuk mengambil, menggenggam dan melakukan banyak hal yang hebat, dan banyak hal lainnya yang harus kita eksplorasi setiap saat.
Firman Tuhan mengatakan bahwa 'Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia." Tuhan sedari awal sudah memberi tahu untuk tidak mengandalkan manusia terlebih lagi mengandalkan kekuatan kita sendiri. Tuhan Yesus ingin kita umatNya selalu mengandalkan dan selalu bergantung padaNya, berjalan dalam firmanNya, dan berserah total 100% tidak kurang padaNya.
Sebab seperti yang rasul Paulus katakan bahwa '...justru di dalam kelemahanlah kuasa Tuhan semakin sempurna.' Kelemahan kitalah yang dimaksud, supaya Kuasa, Karya Pertolongan Tuhan semakin nyata, ditinggikan dan dimuliakan dan kita akan memiliki bukti nyata yaitu hidup kita sebagai kesaksian hidup bahwa pertolongan Tuhan itu nyata.
Janganlah menggunakan akal pikiranmu untuk mencari jalan keluar bagi setiap masalahmu, sehingga tidak jarang pula menyebabkan orak kita diporsir sedemikian rupa sehingga mengakibatkan rasa nyeri kepala yang hebat, bahkan untuk beberapa orang dapat menyebabkan gangguan jiwa.

Mengandalkan Tuhan menyehatkan jiwa dan hidup semakin bermakna,
mengandalkan diri sendiri membuat jiwa menderita bahkan hidup semakin merana.

author & written by : admin, november 2011