Selamat Datang....Tuhan Memberkatimu...

Selamat Datang di Blog Rehobot Community
Kami berharap Bro en Sis akan mendapatkan banyak berkat dari tulisan-tulisan artikel rohani, kesehatan, psikologi, dan lain sebagainya yang ditulis oleh admin dan rekan-rekan. teman, sahabat inter-denominasi dan ataupun dari para pembaca Buletin Rehobot Community.
Blog ini memfasilitasi publikasi : 1. Berbagai kumpulan Firman Tuhan, 2. Link video Ibadah Raya GBIS Bukit Karmel - Jl. Kebayoran Lama Raya, Jakarta Selatan dan Pos PI GBIS Bukit Karmel - Bumi Serpong Damai 3. Link video konten SenengnyangoFi 4. Dokumentasi foto-foto 5. Link Audio Firman Tuhan yang bisa Anda dengarkan setiap saat - Klik langsung dengarkan

Dengan rendah hati Blog Rehobot Community ini dapat menjadi berkat dan sumber inspirasi dan Referensi firman Tuhan/ Renungan bagi para sahabat terkasih Umat Tuhan yang rindu mengeksplorasi kebenaran demi kebenaran firman Tuhan serta menambah wawasan melalui kesaksian ataupun pengalaman hidup orang lain yang diberkati. Dan sebagai modifikasi informasi, juga dilampirkan cuplikan video singkat saat firman Tuhan disampaikan. Kami ucapkan terima kasih...

Bila Anda ingin memberikan ide / saran / masukan pada kami mengenai blog Rehobot Community, Anda dapat mengirim e-mail ke : rehobot.comm@gmail.com

Tampilkan postingan dengan label perayaan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label perayaan. Tampilkan semua postingan

Kamis, Desember 29, 2016

"Utuslah Aku" - Perayaan Natal Umum 18 Desember 2016

Perayaan Natal tahun 2016 ini bertemakan, "Utuslah aku" terambil dari Yesaya 6 : 8, "Lalu aku mendengar suara Tuhan berkata: "Siapakah yang akan Kuutus, dan siapakah yang mau pergi untuk Aku?" Maka sahutku: "Ini aku, utuslah aku!"
Tema ini terinspirasi dari 2 buah pengalaman pribadi Ketua Panitia Perayaan Natal GBI Jemaat "Immanuel", pengalaman saat mengambil keputusan untuk ikatan dinas di Kota Bekasi sebuah kota yang tidak pernah terpikirkan untuk mendiaminya, dan pengalaman rohani berupa pergumulan pribadi merasa terasing dan 'dibuang' di sebuah kota yang asing, namun terus menjadi pokok doa pribadi, apa rencana Tuhan menempatkan saya di Kota Bekasi ini, meninggalkan semua pelayanan yang telah dirintis dan dikembangkan bersama-sama dengan Sahabat iman sepekerja saya Pdm. Joel Steven Hizkia, dan Jonathan Dannies Son. Meninggalkan zona aman dan nyaman saya.
Namun rencana Tuhan begitu indah pada akhirnya selama penantian saya bertahun-tahun, secara luar biasa dan indah Tuhan mempertemukan saya dengan pasangan hidup saya dan bapak Gembala.
Dan dari semuanya itu mulailah sebuah babak baru dalam kehidupan pelayanan saya.
Dan Tema ini dibahas lebih sederhana dan mudah dicerna oleh bapak Pendeta Ely Kapitan, yang diakhir khotbahnya beliau menantang dan memotivasi seluruh jemaat yang hadir untuk mau dan memiliki kerinduan untuk berani memberikan kesaksian pribadi kepada setiap jiwa yang kita kenal. Kagak perlu harus pintar dan sekolah Alkitab dulu untuk menjadi pemberita Injil, tapi dari hal-hal sederhana dengan menceritakan apa saja pengalaman yang kita alami dengan Tuhan.




Jumat, Desember 16, 2016

Perayaan Natal WBI Jemaat Immanuel 14 Desember 2016

    Puji Tuhan admin baru kali ini bisa menghadiri Perayaan Natal Wanita Bethel Indonesia Jemaat Immanuel, pada hari Selasa sore jam 17.00. Walau datang terlambat, namun ada pesan dari firman Tuhan yang disampaikan oleh Pdt. dr, Johannes Sugeng, MSc, bahwa wanita bukan lah sosok yang lemah, bahkan lebih tangguh dan setia buktinya saat kematian Yesus di kayu Salib, yang masih setia tinggal menunggu di dekat kayu Salib adalah para wanita yang mengasihi Tuhan, bahkan peristiwa di kubur pun para wanita yang pagi-pagi benar sudah hadir di sana dan mendapatkan kabar sukacita dari malaikat Tuhan.
Bravo... para ibu-ibu..semangat untuk mencari jiwa.



Reported by Suryadi Ramli, MD

Rabu, Juli 25, 2012

The Birthday

Perayaan hari ulang tahun bagi kebanyakan orang merupakan sesuatu hal yang ditunggu-tunggu dan memiliki makna penuh sukacita dan ucapan syukur. Dan perayaan ulang tahun berarti pesta... dan makan minum bersama-sama.
Namun dalam pelayanan sehari-hari penulis, tidak sedikit pula orang yang tidak tahu ataupun ingat akan tanggal, bulan dan tahun kelahirannya. Orang-orang seperti ini tampaknya mengingat bahkan merayakan hari ulang tahunnya setahun sekalipun mungkin tak pernah terlintas di pikirannya. Sehingga seolah-olah dalam sekejap rambut sudah memutih dan kulit berkeriput tanda memasuki usia lanjut, hidup seakan berjalan dengan cepatnya, tanpa menghasilkan atau berbuat sesuatu yang membanggakan.
Apakah sedemikian sederhananya kita hidup? Lahir, bayi, anak-anak, remaja, dewasa muda, menikah, melahirkan, lansia, mati??
Memang, tanggal kelahiran kita tidak akan pernah sama atau terulang lagi dan bahkan tidak ada duanya, walaupun tiap tahun kita lalui dan mungkin dirayakan namun hanya tanggal dan bulan yang sama namun tahun terus berganti dan bergerak maju.
Hidup itu haruslah kita terus maju, menatap dan menghadapi masa depan, mengambil setiap peluang yang dapat kita raih, jangan terlalu lama menatap ke belakang, sebab hanya akan ada penyesalan dan waktu yang terbuang percuma bila tidak menghasilkan manfaat ketika kita menatap ke belakang.
Masa lalu sudah menjadi memori, sebuah pengalaman entah itu indah ataupun pahit dan buruk sekalipun, namun itulah indahnya kehidupan, kita dapat merasakan dan mengalami banyak hal.
Bila kalaupun dirayakan ulang tahun kita, baiklah itu menjadi sebuah monumen sebagai tanda waktunya kita untuk merenung akan segala tindakan dan perbuatan yang telah dilakukan, mengevaluasi segala sesuatu atas segala sesuatu yang telah kita kerjakan selama setahun dan bersyukur atas segala sesuatu yang telah kita capai,
Ulang tahun kali ini, penulis mengucap syukur bahwa sampai saat ini, detik ini penyertaan Tuhan begitu nyata dalam setiap segi kehidupan penulis, berkat-berkatnya, dan semua keluarga, sahabat, teman, rekan sejawat, kolega yang telah dipertemukan dan disatukan Allah dan terutama buat istri terkasih yang selalu mensupport penulis untuk terus maju dan melakukan banyak hal untuk kemuliaan Nama Tuhan Yesus Kristus Raja!
 
ilustrasi gambar :  bellasboldbrilliantblog.wordpress.com    

Senin, April 09, 2012

Apa artinya Paskah Bagi Anda??

Banyak gereja yang tampaknya begitu mengagung-agungkan hari Natal, yang diselenggarakan secara besar-besaran dan cenderung mewah. Sehingga secara tidak langsung menanamkan stigma bahwa Natal jauh lebih penting dibanding momen-momen kekristenan yang lain.
Apa artinya Natal yang merupakan kelahiran Tuhan Yesus Kristus ke dunia, bila tidak terjadi pengorbanan DiriNya di kayu salib, mati dan bangkit pada hari yg ketiga?? Segala ibadah kita akan menjadi sia-sia kan!!!
Akan menjadi betapa tidak berartinya perayaan-perayaan Natal di gereja, sesuailah dengan nats firman Tuhan yang mengatakan pada Yesaya  1 : 13, "Jangan lagi membawa persembahanmu yang tidak sungguh, sebab baunya adalah kejijikan bagi-Ku. Kalau kamu merayakan bulan baru dan sabat atau mengadakan pertemuan-pertemuan, Aku tidak tahan melihatnya, karena perayaanmu itu penuh kejahatan." Kejahatan kita adalah kita melihat karya penyelamatan Allah secara separuh-separuh, betapa kita merendahkan Karya Teragung Tuhan Allah yang sempurna, sejak lahir, sampai kematian dan kebangkitanNya yang merupakan satu-kesatuan yang tak terpisahkan.
Paskah merupakan rangkaian peristiwa karya terbesar Allah yang tak terputuskan, tak terpisahkan dengan Jumat Agung, 40 hari kenaikan Yesus dan pencurahan Roh Kudus dan Natal itu sendiri.
Karya Allah merupakan hanya satu-satunya Maha Karya Teragung dan Terbesar yang pernah ada di sepanjang sejarah sejak dunia ini ada sampai sekarang. 
Biarlah Allah dimuliakan melalui 'gereja-gereja' Nya, sehingga seluruh dunia, setiap suku bangsa dan bahasa boleh melihat dan mengaku bahwa ada kemuliaan dan kehadiran Allah yang hidup dan nyata di tengah-tengah umatNya.
Muliakan Yesus Raja!!!

Selasa, Mei 24, 2011

HUT GBIS Bukit Karmel ke-50



Hari Sabtu, 21 Mei 2011, GBIS Bukit Karmel menyelenggarakan perayaan Hari Ulang Tahun berdirinya GBIS Bukit Karmel yang ke-50 (tepatnya pada tanggal 16 Mei 1961 - 16 Mei 2011). Momen Ulang Tahun yang spesial ini diupayakan dengan sebaik-baiknya oleh para panitia dengan mengundang para jemaat-jemaat yang sudah lama tidak datang lagi, sebagai momen reuni kembali.
Ada beberapa kesaksian hidup mengenai proses berdirinya gereja dan selama berbakti di GBIS Bukit Karmel. Diundang pula para pemimpin gereja-gereja GBIS se-DKI, GBIS Keluarga Allah, Bimas Kristen dan Ketua Badan Penghubung GBIS Bukit Karmel - Pdt. Gideon Siregar.
'Dialah Segalanya' merupakan tema dari momen perayaan HUT GBIS Bukit Karmel sebagai tanda syukur bahwa segala apa yang sudah dilakukan oleh jemaat dan para hamba Tuhan untuk rumah Tuhan, sehingga gedung GBIS Bukit Karmel bisa terus eksis dan berkembang sampai saat ini.
Ucapan syukur yang tak terkira bagi Tuhan Yesus Kristus Raja, sehingga nama Tuhan terus dimuliakan di dalam baitNya, dari tempat sampah menjadi tempat untuk memuliakan Tuhan. Haleluya.