Selamat Datang....Tuhan Memberkatimu...

Selamat Datang di Blog Rehobot Community
Kami berharap Bro en Sis akan mendapatkan banyak berkat dari tulisan-tulisan artikel rohani, kesehatan, psikologi, dan lain sebagainya yang ditulis oleh admin dan rekan-rekan. teman, sahabat inter-denominasi dan ataupun dari para pembaca Buletin Rehobot Community.
Blog ini memfasilitasi publikasi : 1. Berbagai kumpulan Firman Tuhan, 2. Link video Ibadah Raya GBIS Bukit Karmel - Jl. Kebayoran Lama Raya, Jakarta Selatan dan Pos PI GBIS Bukit Karmel - Bumi Serpong Damai 3. Link video konten SenengnyangoFi 4. Dokumentasi foto-foto 5. Link Audio Firman Tuhan yang bisa Anda dengarkan setiap saat - Klik langsung dengarkan

Dengan rendah hati Blog Rehobot Community ini dapat menjadi berkat dan sumber inspirasi dan Referensi firman Tuhan/ Renungan bagi para sahabat terkasih Umat Tuhan yang rindu mengeksplorasi kebenaran demi kebenaran firman Tuhan serta menambah wawasan melalui kesaksian ataupun pengalaman hidup orang lain yang diberkati. Dan sebagai modifikasi informasi, juga dilampirkan cuplikan video singkat saat firman Tuhan disampaikan. Kami ucapkan terima kasih...

Bila Anda ingin memberikan ide / saran / masukan pada kami mengenai blog Rehobot Community, Anda dapat mengirim e-mail ke : rehobot.comm@gmail.com

Tampilkan postingan dengan label Dikerjakan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Dikerjakan. Tampilkan semua postingan

Minggu, Mei 21, 2023

Menanti yang Dinanti

Ibadah Raya GBIS BK - Minggu, 21 Mei 2023

Shalom, selamat pagi bapak ibu saudara terkasih di dalam Tuhan Yesus Kristus.

Hari ini adalah hari yang ke-43 setelah kita memperingati hari Kenaikan Yesus Kristus. Tepat nya minggu depan kita akan memperingati hari Pencurahan Roh Kudus

Tema pagi ini, "Menanti yang Dinanti".

Yang namanya menanti sangatlah tidak mudah, kita tidak pernah tahu kapan datangnya yang kita nantikan.

Seperti halnya seperti jaman dulu umat Tuhan menanti hari Pencurahan Roh Kudus, namun kita saat ini hanya tinggal menanti hari Pencurahan Roh Kudus yang sudah Tuhan genapi.

Sebagai ilustrasi, misalkan bapak Presiden Jokowi menjanjikan akan datang minggu depan ke GBIS Bukit Karmel, apakah yang akan kita persiapkan? Pasti terbersit di pikiran kita akan banyak hal yang kita rancangkan, persiapkan diri kita, entah bersih-bersih gereja.

Pencurahan Roh Kudus merupakan momen yang teramat besar, sehingga kita harus benar-benar mempersiapkan diri kita untuk menerima Roh Kudus atas diri kita.

Mari kita buka Kisah Para Rasul 1 : 1-5

    1. (Kis 1:1) Hai Teofilus, dalam bukuku yang pertama aku menulis tentang segala sesuatu yang dikerjakan dan diajarkan Yesus,
    2. (Kis 1:2) sampai pada hari Ia terangkat. Sebelum itu Ia telah memberi perintah-Nya oleh Roh Kudus kepada rasul-rasul yang dipilih-Nya.
    3. (Kis 1:3) Kepada mereka Ia menunjukkan diri-Nya setelah penderitaan-Nya selesai, dan dengan banyak tanda Ia membuktikan, bahwa Ia hidup. Sebab selama empat puluh hari Ia berulang-ulang menampakkan diri dan berbicara kepada mereka tentang Kerajaan Allah.
    4. (Kis 1:4) Pada suatu hari ketika Ia makan bersama-sama dengan mereka, Ia melarang mereka meninggalkan Yerusalem, dan menyuruh mereka tinggal di situ menantikan janji Bapa, yang--demikian kata-Nya--"telah kamu dengar dari pada-Ku.
    5. (Kis 1:5) Sebab Yohanes membaptis dengan air, tetapi tidak lama lagi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus."

Saudara yang kekasih, Roh Kudus tetap akan dicurahkan pada kita, selama kita tetap menantikan Roh Kudus, selama hati, jiwa dan pikiran kita telah siap menerima Roh Kudus.

Kebenaran yang perlu kita ketahui dari peristiwa Pencurahan Roh Kudus :

1. Hal pertama, ayat 1

  1. (Kis 1:1) Hai Teofilus, dalam bukuku yang pertama aku menulis tentang segala sesuatu yang dikerjakan dan diajarkan Yesus,
  2. Pencurahan Roh Kudus BERPUSAT pada PRIBADI KRISTUS YESUS dan KARYANYA!! Kita Pusatkan diri kita pada Kristus dan karyaNya sehingga kita dapat berjumpa secara pribadi dan intim dengan Tuhan Yesus Kristus.
  3. Sebagai ilustrasi, saya memberikan titik hitam di tengah-tengah selembar kertas putih, apakah yang Anda lihat??
  4. Sebagian besar kita tidak memperhatikan area besar putih dari kertas tersebut sebagaimana karya terbesar yang sudah Tuhan Yesus lakukan!!
  5. Kalau hidup kita berpusat pada Yesus, maka kita akan melihat seluruh area putih dari selembar kertas dibanding titik hitam yang hanya bagian kecil dari apa yang kita lihat.
  6. Seperti lirik lagu :
  7. Yesus terlebih besar, Yesus terlebih besar
    Di dalamku di dalamku
    Yesus terlebih besar, Yesus terlebih besar
    Di dalamku selama lamanya

    Yesuslah yang terlebih besar dari segala sesuatunya.

2. Hal kedua

(Kis 1:3) Kepada mereka Ia menunjukkan diri-Nya setelah penderitaan-Nya selesai, dan dengan banyak tanda Ia membuktikan, bahwa Ia hidup. Sebab selama empat puluh hari Ia berulang-ulang menampakkan diri dan berbicara kepada mereka tentang Kerajaan Allah.

    Fakta bahwa Yesus hidup, kita lebih hidup, sebab DIA HIDUP ADA HARI ESOK!

    Kematian Yesus di kayu salib adalah fakta. KebangkitanNya, DIA menampakkan diri berulang-ulang menunjukkan bahwa DIA HIDUP. Seperti lirik lagu :

Sebab Dia hidup pada hari esokSebab Dia hidup ku tak gentarKarena kutahu Dia pegang hari esokHidup jadi berarti sebab Dia hidup

3. Hal ketiga,

  1. (Kis 1:4) Pada suatu hari ketika Ia makan bersama-sama dengan mereka, Ia melarang mereka meninggalkan Yerusalem, dan menyuruh mereka tinggal di situ menantikan janji Bapa, yang--demikian kata-Nya--"telah kamu dengar dari pada-Ku.
  2. (Kis 1:5) Sebab Yohanes membaptis dengan air, tetapi tidak lama lagi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus."

    Kebenaran ketiga, berbicara : KETAATAN! Dengan TAAT kita bertekun seiman sehati, bersungguh-sungguh berdoa kepada Tuhan untuk menunjukkan ketulusan hati kita di hadapan Allah.


Mari kita buka Injil Lukas 24 : 53

(Luk 24:53) Mereka senantiasa berada di dalam Bait Allah dan memuliakan Allah.

Adalah menjadi kerinduan jemaat di Perjanjian Baru untuk senantiasa berada di dalam Bait Allah, Bait Allah bisa dikatakan sebagai bangunan fisik, namun ada firman Tuhan yang mengatakan bahwa tubuh diri kita adalah BAIT Allah, maka baiklah kita senantiasa selalu memuji dan memuliakan Tuhan melalui diri kita sendiri. Dengan bertekun di manapun kita berada, menaikkan pujian dan penyembahan kita, Tuhan akan mendengar setiap doa dan tangisan kita, sehingga kita dapat mengalami perjumpaan dengan TUHAN!!



Preacher : Pdt. Dr. Drs. Martin Lukas Winarto, MA, M.Th, D.Min, D.Ed

Written by : ssr